Juni 28, 2011

The Project There and You

Hmm teman2 semua, besok Rabu tgl. 29 Juni 2011, saya berencana kopdar dengan beberapa teman blogger. Buat kalian yang ada di Jakarta atau kebetulan lagi berada di Jakarta karena liburan, ayuk kita ngumpul di Foodcourt Plaza Senayan jam 11 siang. Ditunggu yah!

Cerita kali ini ada hubungannya dengan keseharian saya sebagai konsultan. Tapi tetap saja,  orang, waktu, dan tempat disamarkan. Cerita juga diberi banyak bumbu penyedap. Eits, cerita ini juga belum tentu tentang saya ya.

***
#Kejadian Pertama
Akhirnya, aku pulang juga ke kampung halaman. Tenang, ini bukan berarti aku resign dari kantorku di Jakarta sekarang. Aku sedang dipercaya menjadi leader di sebuah projek sebuah software ‘Budgeting’ rumah sakit umum terbesar di Banda Aceh. Ntah udah berapa kali aku berdoa dan mencari-cari projek di tanah kelahiranku dan meminta beberapa orang teman untuk membantuku. Setelah projek dapat, aku terus berusaha membujuk atasanku agar aku saja yang ditempatkan disana. Akhirnya berhasil juga.

#Kejadian Kedua
Setelah pesawat mendarat, aku langsung dijemput dan dibawa ke rumahku. Aah, benar-benar suasana yang aku rindukan. Setelah berapa lama di ibukota, pulang cuma lebaran, nggak nyangka kalau sekarang akan liburan (walaupun harus kerja) dalam waktu beberapa bulan. Aku sengaja minta supaya kantor nggak usah nyewa hotel atau Mess untukku karena aku mau tinggal di rumah. Lumayan kan, bisa mengirit duit projek dan aku lebih nyaman tinggal di rumah. Aku naek taksi menuju rumahku tersayang. Cuma ada adikku di rumah dan dia juga lagi kuliah. Orang tuaku tinggal di Lhokseumawe, jadinya rumah ini sepi. Aku bersiap-siap sebentar, mandi, makan siang, dan berangkat menuju rumah sakit dengan mobil kesayanganku.

#Kejadian Ketiga
Aku sampai di Rumah Sakit. Aku menghampiri resepsionis dan dia mengantarku ke ruang rapat. Belum ada siapa-siapa di dalam. Aku hanya menunggu sambil memainkan Iphone-ku dan mendengarkan album Taylor Swift kesukaanku. Tidak lama kemudian, beberapa orang dokter masuk dan memperkenalkan diri. Aku merasa seperti seorang pasien sakit parah yang akan ditangani banyak dokter. Aku menyalami mereka satu-persatu dan terkejut dengan salah satu dokter. Orang yang sudah lama sekali tidak pernah kulihat.

#Kejadian Keempat
Aku duduk di bangku taman menunggunya. Beberapa kali ku-bbm, nggak dibales. Untung ada laptop, jadinya aku nggak akan bosan. Aku mulai melihat-lihat file rumah sakit yang diberikan padaku dan browsing internet karena di rumah sakit ini tersedia jaringan wi-fi super kencang. Tidak lupa menyalakan lagu Taylor Swift, I’m addicted to her songs. Setengah jam berlalu. Aku mengangkat kepalaku dan melihat kiri dan kanan. Kemana cowok itu? Kok nggak datang-datang? Well, mungkin dokter emang sibuk. Sejam kemudian, dia datang. Aku lega melihatnya.

#Kejadian Kelima
Gile, aku pusing melihat darah berceceran di lantai. Ada pasien kecelakaan yang baru aja masuk UGD. Aku menyesal parkir terlalu jauh dari pintu masuk. Kalau pagi, parkiran rumah sakit penuh. Aku jadi harus parkir di dekat UGD. Aku masuk ruang rapat dengan wajah pucat. Aku kaget, kali ini para dokter datang lebih dulu dariku. Mereka sengaja menggunakan ruangan ini untuk rapat pagi selagi menungguku.

#Kejadian Keenam
Jam 8 pagi, aku terbangun dan terkejut. Aku telaat banguuun. Aku buru-buru mandi. Aku janji untuk rapat jam 9 sedangkan aku bangun jam 8. Duh, nggak dengar alarm nih. Untung aja aku nggak perlu berpikir jalanan bakalan macet. Aku sampai rumah sakit jam 8 lebih 50 menit dan ketika masuk ruang rapat, semua dokter sudah ada. Mereka benar-benar membuatku keliatan nggak tepat waktu. Waktu yang digunakan jadi sangat efektif. Setiap selesai makan siang, jam 1 siang tepat, pasti rapat akan dimulai lagi sampai jam 4 sore. Biasanya sih para dokter yang ada pada rapat pagi, akan menghilang pada rapat siang, begitu juga sebaliknya. Bahkan dokter-dokter spesialis yang memegang 1 departemen lebih sering lagi menghilang. Tapi dokter-dokter pengganti akan masuk dan tidak akan membiarkan aku menganggur.
Setelah jam 4 sore aku akan menelepon atasanku untuk berdiskusi. Memang tidak setiap hari, tapi akan rutin aku lakukan untuk memberikan laporan.

#Kejadian Ketujuh
Senin datang lagi. Aku rapat lagi, begitu seterusnya. Tapi kali ini aku jadi nggak begitu antusias datang ke rumah sakit. Aku makan siang sendirian di Cafétaria dan berusaha menelepon Alvian, tapi nggak diangkat. Dia hanya meneleponku malam. Bbm-ku juga jarang di bales. Mungkin aku baru sadar kalau dia susah dihubungi lewat hp karena selama ini kami selalu bertemu. Bbm-an juga baru sekali sewaktu mau menjemputku nonkrong malam itu. Selebihnya kami bertemu terus. Biasanya aku akan buru-buru menelepon atasanku untuk berdiskusi setelah jam 4 sore. Kali ini aku selalu mencoba meneleponnya. Kadang diangkat, kadang nggak. Tapi, kenapa aku jadi kepikiran tentang dia.

#Kejadian Kedelapan
Sebulan berlalu dan aku kembali ke Jakarta selama beberapa hari untuk berdiskusi dengan para atasan. Aku jadi kangen dia dan dia juga hampir setiap malam meneleponku. Setelah urusan di Jakarta beres, aku kembali ke Banda Aceh kali ini dengan membawa dua orang teman cowok. Mereka tinggal di hotel dan aku tetap tinggal di rumahku. Masa-masa develop terasa sangat melelahkan, tapi aku bilang pada teman-temanku kalau waktu makan siang, semua pekerjaan harus dihentikan. Biarlah otak beristirahat selama sejam supaya bisa memulai segala sesuatu lagi nanti. Jam makan siang juga waktunya aku bertemu Alvian. Kalau saja Alvian sibuk atau nggak bisa makan siang denganku, aku sedikit sedih. Aku juga nggak bisa cemburu dengan para dokter cewek teman-temannya. Mereka pasti harus bekerja sama menangani pasien. Lagipula, sepertinya juga semua orang sudah tau, kalau kita jadi memiliki hubungan khusus. Awalnya dua temanku heran melihat aku dan Alvian. Lama-lama mereka jadi sering menggoda aku. Kadang aku sampe nggak konsen kerja karena digodain melulu.



#Kejadian Kesembilan
Pernah suatu malam kami bertiga lembur sampai jam 11. Alvian datang ke ruang kerjaku (kami diberikan ruangan sendiri agar mudah berkonsentrasi) karena dia juga jaga malam. Dia mengajakku keluar ke parkiran yang dekat dari ruang kerjaku. Kita berjalan ke tengah-tengah lapangan parkir.
“Lihat ke langit,” katanya. “Aku nggak sengaja menemukan pemandangan seindah ini dan teringat kamu.”
Aku menengadah. Aku melihat berjuta bintang berkelap-kelip menyinari malam. Aku hampir nggak pernah lagi melihat pemandangan seindah ini selama beberapa tahun. Aku kuliah di Bandung, kerja di Jakarta, dan melihat bintang yang menghiasi langit adalah barang langka di kota besar.
“Sama indahnya seperti kamu.”

Musik di iphoneku berbunyi:

This night is sparkling, don't you let it go. I'm wonderstruck, blushing all the way home
I'll spend forever wondering if you knew. I was enchanted to meet you
This night is flawless, don't you let it go. I'm wonderstruck, dancing around all alone
I'll spend forever wondering if you knew. I was enchanted to meet you
-Taylor Swift-


Aku menatap Alvian. Bintang malam, tatapannya, dan music di iphone membuatku terbawa suasana. Andai saja malam ini tidak pernah berakhir.
***

NB: Ada hal aneh. Orang2 lebih suka beli novel saya daripada ikutan giveaway. Wew, nggak tau mau sedih atau senang ^__^
Buat yang mau ikutan, waktu masih ada sampe tanggal 30 Juni 2011 dan untuk info lebih lanjut bisa dilihat di 

Juni 26, 2011

Jakarta Great Sale

Sedang ada Jakarta Great Sale di 68 Toko/Plaza/Mall seluruh Jakarta. Wew, this is the most wanted thing for girls! Cuma saya nggak mungkin menyisir satu-persatu dari 68 toko itu. So, saya terdampar di Plaza Semanggi tadi malam.

Menemani teman dinner dan curhat di Pelangi skydining sampai jam 8 malam. Sebenarnya sengaja nungguin Late Night sale yang dimulai jam 9 malam. Saya ngincar banget Make Up, Parfum, dan Planet Surf things. Tapi sayangnya, Planet Surf lagi nggak diskon gede2an. Baru tau kalo di Grand Indonesia, segala hal berbau Roxy, DC, dan Quicksilver diskon up to 80%. Dulu saya pernah beli jeans Roxy, harganya dari 769rb jadi 200rban doang. Gila juga ya! Mana bahannya bagus banget lagi. Trus semalem liat parfum Elizabeth Dior diskon 50%, mumpung parfum saya udah tinggal sedikit lagi, ya udah, beli deh.


Sebenarnya sewaktu jam 9 malam, cewek2 mulai pada beringas tuh ngejar diskon. Sayangnya saya nggak foto mereka deh. Saya sibuk membeli hal yang harus dibeli dalam harga murah. Sempat heran juga sewaktu saya bayar pake kartu kredit, eh malah dibilang kartu kreditnya nggak bisa. Ha? Shocked kalo harus bayar pake debit T_T. Padahal sama aja sih debit atau kredit juga pasti bayar. Rata2 diskon 50% keatas. Kalo cuma 25%, jangan mau. Tungguin aja diskonnya pasti ada lagi kok. Harus jadi smart shopper. Nyampe kosan dengan rasa capek kayak baru jalan2 keliling kota, padahal baru beres belanja doang. Tapi, Shopping can throw away my stress!

Oh ya, kalo kalian tanya diskonnya sampe kapan, hmmm beda2 sih. Ada yang cuma sampe tanggal 25 kemaren. Ada yang sampe 26 juni bahkan 9 july. Check sendiri aja ya! Sekarang saya mau ngincar kosmetik merek ETUDE. Pada tau kan? Merk kosmetik yang dari Korea. Saya suka banget sama bedaknya, flawless banget kalo udah nyampe ke wajah. Dulu Etude sempat hilang dari peredaran. Eh, ternyata dia malah buka Etude House. Well, kosmetiknya diskon 30% di Mall Taman Anggrek. Serbuuuuu!

Oh iya, makasih ya buat kalian yang sudah membeli novel saya. Saya terharu T_T. Kalo masih ingin mencoba peruntungan di giveaway novel, silahkan klik http://rancupid.blogspot.com/2011/06/crush-novel-and-giveaway.html batas waktu sampai 30 Juni 2011. Btw, gimana nih Kopdar tanggal 29 Juni besok? Update dunk. ^__^

Juni 23, 2011

What happen with me?

Duh, satu minggu ini tidak menambah pengalaman menyenangkan. Stuck di kantor dan mengerjakan banyak hal. Saya jadi rajin banget blogwalking saking nggak tau mau nulis apa di blog sendiri. Sibuk ngurusin buku2 juga dan membuat saya harus bangun pagi dan pergi mengantarkan barang. Negosiasi sama toko buku juga susah-susah gampang. Tapi saya anggap ini jadi pengalaman berarti buat saya.

Kalian tau, saya suka banget masak. Selama ini mereview makanan di resto2 supaya saya suatu hari bisa masak seenak itu. Tapi, udah 2 minggu ini, semangat saya untuk masak menurun. Maleeees banget. Jadinya saya beli makanan di warung melulu. Dan sepertinya saya merasa kurang sehat deh. Males pergi ke pasar juga. Saya merasa pasar di dekat rumah udah membosankan. Pergi ke supermarket untuk belanja makanan, malah beli makanan instant. Ah, mungkin saya homesick kali ya.  Kangen keluarga dan suasana di Aceh. Atau mungkin karena satu bulan lagi kita Ramadhan dan saya ingin makan ini itu sebelum menyambut bulan suci ini.

Oh iya, saya sudah membaca beberapa review CRUSH untuk giveaway saya. Kalian bisa review sekeren ituuuu, saya takjub! Hmm, blogger emang kumpulan orang2 jago nulis yah. Tulisan kita yg biasa aja bisa mereka ramu se-keren itu. Keep up a good work ya teman2. Giveawaynya masih panjang kok waktunya sampe 30 Juni 2011. Silahkan baca http://rancupid.blogspot.com/2011/06/crush-novel-and-giveaway.html untuk keterangan lebih lanjut.

Oh ya, beberapa blogger ngajakin kopdaran di Jakarta nih tanggal 29 Juni 2011. Saya pengen banget ketemu sama blogger2 yang blognya sering saya kunjungi dan blog saya sering dikunjungi. Ayo dong kita ketemuan. Pengen liat kalian di real world kayak apa. Rencana sih pengen ngumpul di Pejaten Village atau Plaza Senayan (ini maunya saya). Let's meet, telling stories, and captures so many photos. Yeay!

Oh iya, saya dapat award dari Rizkimufty yang juga dapat dari Aul. Saya baru sekali mampir ke blognya Aul. Tengkyu Rizkimufty. Minggu depan udah bisa lihat novel saya di Rumah Buku Banda Aceh kok.
Sepertinya saya akan kedatangan banyak tamu asyik dalam 2 minggu ke depan. Semoga dengan kedatangan mereka, suasana jadi semakin menyenangkan ^__^

Juni 21, 2011

My Fav Dress

Kalian semua pasti punya baju kesukaan 'kann? Nah, saya juga punya dong. Nggak terasa udah lama banget baju2 itu mengendap di lemari karena agak susah pake'nya dan nggak ada moment yang pas. Baiklah, postingan kali ini saya akan posting baju2 kesayangan saya. Semua foto ini ada kenangannya.
Balkon Kosan, Jakarta
Halaman rumah, Lhokseumawe Aceh
Halaman rumah, Lhokseumawe Aceh
Sawah kakek, Samalanga Aceh
Depan Asrama, Bandung
Oh iya, banyak yang request untuk memperpanjang masa Giveaway. Baiklah, saya akan memperpanjangnya karena saya juga lagi hectic gilaaa di kantor. Nah, ini persyaratan barunya :
1. Follow my blog. Boleh via google, twitter, openid (wordpress), aim, dll.
2. Review my CRUSH story. Klik aja Label CRUSH. Ada beberapa postingan tentang CRUSH yang saya tulis di blog dan tidak saya tulis di novel karena di blog adalah prequel dan sequelnya. Silahkan review minimal 1 paragraf ya.
3. Sertakan gambar CRUSH di postingan itu.
4. Paling lambat 30 Juni 2011 pukul 23:59.
5. Taruh link postingan kalian di kotak komentar. Boleh kotak komentar ini atau postingan http://rancupid.blogspot.com/2011/06/crush-novel-and-giveaway.html
6. Kepada para facebookers, silahkan review ceritanya di Notes dan Tag saya.
Gambar CRUSH
Ada 10 Novel CRUSH buat 10 review terbaik yah. Tenang saja, nggak diundi kok. Jadi kalo menurut saya reviewnya udah bagus, ya pasti akan menang. Saya tunggu ya!!

Juni 18, 2011

Crush Novel and Giveaway

Sejak SD sampai SMA Allysha sekolah di rumah. Mr. Yayat, Mr. Iqbal, dan Mr. Irham mendatangkan guru-guru hebat untuk mengajarnya. Ia memiliki kekuatan untuk memanggil penjaga dimensi lain, Guardian. Memang keluarga Al-Farishi mempunyai kekuatan itu yang diturunkan secara turun-temurun. Hanya saja, Allysha memiliki sisi jahat. Dia sangat menikmati pertarungan sampai mati. Hal itu yang membuat Haekal, abangnya Allysha mati-matian melindunginya agar tidak pernah terjadi lagi pertumpahan darah sejak kedua orang tuanya meninggal.

Anehnya, Allysha sama sekali tidak mengingat masa kecilnya. Ia hanya tau kalau ia memiliki seorang Ayah yang juga mempunyai kekuatan untuk memanggil guardian, tiga pengawal yang sangat hebat, dan abang yang ia sayangi. Ia sama sekali tidak mengingat ibunya. Foto-foto yang terpajang di dinding tentang keluarganya sama sekali tidak ia ingat kapan kejadiannya. Belum lagi sebenarnya Allysha memiliki lima pengawal, bukan tiga seperti yang ia ketahui. Kemana perginya setiap kenangannya bersama Ayah dan Ibu? Kalau saja kenangan itu kembali, apa yang terjadi pada diri Allysha? Lalu, Darre 5th, TerraGuardian terkuat itu? Kenapa ia bisa bangkit?
Genre : Novel Fantasy
Tebal : 181 halaman
Hei Pals, finally my book release. You can order it via :
1. http://nulisbuku.com/books/view/crush Rp. 50.000
2. Myself, and me Rp. 30.000 by email rancupid.meutia@gmail.com.
Perbedaannya hanya di kualitas kertas saja. Nah, kali ini saya akan bagi-bagi 10 novel. Ada yang mau kah? 

Baiklah, syarat dan ketentuan berlaku dulu ya. Gampang kok!
1. Follow my blog. Boleh via google, twitter, openid (wordpress), aim, dll.
2. Review my CRUSH story. Klik aja Label CRUSH. Ada beberapa postingan tentang CRUSH yang saya tulis di blog dan tidak saya tulis di novel karena di blog adalah prequel dan sequelnya. Silahkan review minimal 1 paragraf ya.
3. Sertakan gambar CRUSH di postingan itu.
4. Paling lambat 30 Juni 2011 pukul 23:59.
5. Taruh link postingan kalian di kotak komentar
6. Kepada para facebookers, silahkan review ceritanya di Notes dan Tag saya.


Karena ada beberapa teman sudah memiliki novel saya, saya akan membuat Giveaway lomba review novel. Tenang saja, review novel ini akan diselenggarakan dalam waktu yang lama. So, apabila kalian memenangkan Giveaway novel saya, kalian bisa ikutan juga Giveaway Review Novel. Atau, apabila kalian sudah punya novel saya sekarang, kalian bisa langsung review dan tercatat sebagai peserta Giveaway Review Novel. Hadiah review novel, well, kalian tunggu saja. Yang pasti keren dan nggak akan disesali.
Okay, pemenang ditentukan dari hasil review ceritanya, ceritanya seperti apa, dan tidak diundi. Rasanya kalo diundi jadi nggak adil, hehehe.
***

Wawan terkejut dan berhenti membaca. Dia melihat punggung Haekal dari kejauhan. Haekal terlihat sedikit menoleh dan melirik Wawan. Tiba-tiba Wawan melihat sebuah mata di punggung Haekal yang teramat sangat besar dengan bola mata kuning. Seperti mata seekor reptile. Wawan gemetaran sampai bukunya terjatuh. Mata itu pun seketika menghilang.
Pikiran Wawan kacau dan hanya bisa menerka satu hal, Haekal adalah penguasa Guardian, penjaga dimensi lain. Continue reading http://rancupid.blogspot.com/2011/02/seandainya-aku-tahu-siapa-dia.html

***
“Keluarga kita, garis keturunan Ayah ditakdirkan untuk dapat memanggil dan menguasai para penjaga dimensi lain, Guardian.” Ayah lalu menjentikkan jarinya dan dengan tiba-tiba seluruh dinding, atap, dan jendela kamar berubah menjadi besi. Seketika aku terbelalak dan terbangun dari posisiku berbaring.
Udara seperti tersobek. Aku memperhatikan sobekan itu dengan seksama dan muncul tangan berselaput dari dalamnya. Aku mendekati Ayah karena ketakutan. Seekor binatang, bukan, itu dinosourus yang ada disebelah jenazah ibu waktu itu. Dia ada di kamar ini dan keluar dari sobekan udara ntah bagaimana caranya. Aku gemetar ketakutan. Aku hampir mati rasanya.
“Haekal ingat Guardian ini?”
“Di…dia ada di sebe…lah jenazah ibu,” jawabku gemetaran. “Ayah yang memanggilnya ya? Ayah membuat ibu terluka…” Air mataku menetes. Continue reading http://rancupid.blogspot.com/2011/02/aku-sayang-ayah.html
***
“Aku dengar, sebentar lagi akan ada perang.”
“Hmm..” ucap Fahmi seraya terus memainkan biolanya.
“Musuh kita pemilik sepuluh TerraGuardian...” ucap wanita itu. “Apa kau tidak takut, Fahmi?”
Allysha langsung kaget setengah mati.
Fahmi menggeleng dan terus memainkan biolanya. “Aku yang akan mengalahkan 8 dari 10 TerraGuardiannya. Kusisakan buatmu sebagian.”
Continue reading http://rancupid.blogspot.com/2011/03/sequel.html

***
Mata Allysha berubah merah dan berkilau. Aisyah langsung ketakutan dan mencoba menggigit tangan orang itu sekuat tenaga. Pisaunya membuat leber Aisyah tersayat. Hanya saja ia tidak mempedulikannya. Ia harus mencegah agar sisi jahat Allysha tidak keburu bangkit. Tiba-tiba Guardian besar seperti Dinosaurus muncul dari dalam danau. Aisyah terbelalak, begitu juga para penjahat, Mr. Leo dan Ms. Silvi. Allysha terlepas dari penjahat yang masih terbelalak melihat monster aneh itu.
Salman tersentak kaget. Kenapa tiba-tiba ada yang memanggil Guardian? Ia seketika menggendong Haekal dan berlari menuju Villa. Continue reading http://rancupid.blogspot.com/2011/03/when-i-cant-say-sorry.html

Ditunggu ya!!!!

Juni 16, 2011

Office Fashion Inspiration

Lagi ada Office Professional Day di kantor saya. Karena event ini akan berlangsung setiap bulan, dan hari ini adalah perdananya, maka saya posting. Sebenarnya ini lebih ke postingan narsis kayaknya. Tapi, bisa saja kan jadi inspirasi kalian ke kantor. Check the photos out!
Pemenangnya!!
Khusus hari ini, kita dinilai dari segi berpakaian ke kantor. Yang paling memenuhi kategori, akan terpilih dan memenangkan uang Rp. 1 juta. Tapi, sayangnya saya nggak menang. Nggak apa2 deh, yang penting happy! Kalian suka sama foto yang mana nih? Hihihi.

Oh iya, saya punya beberapa PR. 

Pertama, saya mau ikutan giveawaynya Gaphe yang kerja sama dengan penulis novel Rifka Nida Novalia. Saya pengen novelnyaaaa. Covernya super keren loh. Awalnya saya langsung impress banget ngeliat covernya di posting di facebook. Rupanya desain Huda Tula yang juga blogger ^_^. Kalian bisa beli novelnya di nulisbuku.com juga.

http://www.nulisbuku.com/books/view/hitamputih-kumpulan-catatan-perjalanan
Kedua, saya punya tag dari si TomKuu. 10 Things about me :
1. Saya suka nulis cerita dari SMP sejak abang saya kecanduang maen game RPG di Playstation. Saya selalu membayangkan membuat cerita untuk sebuah game.
2. Saya suka makan, tetapi akhir2 ini perut saya sedang bermasalah
3. Saya tidak bisa membedakan kanan dan kiri secara spontan loh.
4. Saya sering merasa pusing tiba2 kalo udah terlalu capek dan masih paksain untuk jalan2.
5. Saya merasa sangat bahagia ketika berada di dekat orang2 yang saya sayangi.
6. Saya suka jalan2, tapi duduk di balkon rumah bersama keluarga dan bercerita banyak hal adalah sesuatu yang sangat saya rindukan.
7. Saya suka shopping di Mall, tapi ke Pasar Tanah Abang berjam2 adalah tantangan bagi saya.
8. Saya suka tidur siang, tetapi pergi ke suatu tempat yang saya belum pernah kunjungi adalah hal yang lebih baik.
9. Saya suka memfoto dan difoto. Mungkin karena saya lumayan narsis kali ya, hehehe. Eits, sebelum jadi konsultan IT, saya pernah bekerja sebagai fotografer juga loh. Percaya nggak? Beneran kok.
10. Saya cinta blog saya. Blog adalah tempat pelampiasan paling kreatif menurut saya.

So, semua PR udah saya kerjain yaaa~~~~

Juni 14, 2011

The Giveaway Winner and the Story Part - 2

Okay, sebelum mengumumkan pemenang, mari sama2 kita simak cerita adventurous yang berikut ini:

 8.    Langkah kaki kami http://keluargadeyfikri.blogspot.com/2011/01/cerita-lanjutan-liburan.html
Nah, adventure dalam kota. Kalian bisa membaca cerita seru berbagai macam adventure di Bandung yang belum pernah saya kunjungi. Huuu, padahal saya 4 tahun dibandung dan nggak pernah ke tempat2 ini.
Permainan di de Ranch
9.    Tri Setyo Wijanarko
Pulau Sempu, surga yang tersembunyi. Saya baru tau ada pulau di sebelah selatan Malang.  Pulau Sempu ini memang sedang menjadi tujuan wisata yang menarik bagi para pecinta travelling. Selain alam yang sangat indah, para pengunjug akan menemukan sesuatu yang berbeda jika dibandingkan berkunjung ke tempat tujuan wisata yang lainnya.
The most beautiful
http://www.wijanarko.net/2010/11/mencari-surga-yang-tersembunyi-pulau.html
http://www.wijanarko.net/2010/11/langkah-pertama-menuju-pulau-sempu-ke.html
http://www.wijanarko.net/2010/11/dari-malang-gadang-turen-sampai.html
http://www.wijanarko.net/2010/11/penyeberangan-antara-sendang-biru-pulau.html
http://www.wijanarko.net/2010/11/treeking-1-jam-untuk-sampai-segara.html
http://www.wijanarko.net/2010/11/sampai-juga-di-segara-anakan.html
http://www.wijanarko.net/2010/12/menanti-sunset-di-puncak-bukit.html
http://www.wijanarko.net/2010/12/tidur-beralaskan-pasir-dan-beratapkan.html
http://www.wijanarko.net/2011/01/pagi-hari-yang-cerah-di-pulau-yang.html
http://www.wijanarko.net/2011/01/kembali-ke-sendang-biru.html
http://www.wijanarko.net/2011/01/akhir-perjalanan-ke-pulau-sempu.html

10.    Exort
http://mygrayzone.blogspot.com/2011/05/ujung-genteng.html
http://mygrayzone.blogspot.com/2011/05/curug-cikaso-amanda-ratu.html
http://mygrayzone.blogspot.com/2011/05/alamanda-hawaii-resort.html
http://mygrayzone.blogspot.com/2010/05/pulau-sebuah-perjalanan.html
http://mygrayzone.blogspot.com/2010/05/pulau-sebuah-kisah.html
http://mygrayzone.blogspot.com/2010/05/my-trip-to-pulau-tidung.html
Ujung Genteng terkenal dengan Pantai sangat indah dan tempat konservasi penyu, terletak di sebelah selatan Jawa Barat, berjarak 220km dari Jakarta. Tak jauh dari daerah konservasi penyu, ada pantai kecil yang tersembunyi yang juga ramai dikunjungi turis mancanegara untuk berselancar. Pantai itu dikenal dengan nama Pantai Batu Besar. 
Pantai Batu Besar
Di Pantai Batu Besar ini juga terdapat sisa dermaga yang konon merupaka peninggalan Belanda.Sekitar 2-1,5 km sebelah barat dari Pantai Batu Besar, terdapat pantai indah yang bernama Pantai Cipanarikan. Pantai Cipanarikan terdapat muara sungai yang indah. Bila sedang surut, muara ini dapat diseberangi.
Pantai Cipanarikan
11.    Dyah
http://diah87.blogspot.com/2008/05/fki-on-vacation-pulau-baho.html
Pulau yang ada di Sulawesi Tenggara - Pulau Baho. Pulau kecil yang mempunyai kekayaan trumbu karang yg indah, pemandangan yang masih alami, dan bawah laut yang sungguh menarik...
Pulau Baho, Desa Baho
http://diah87.blogspot.com/2010/12/fun-with-team-3-visit-pulau-hari.html
Teluk Kendari itu jam 9 dan jarak tempuh ke Pulau Hari itu kurang lebih 50 menitan dengan menggunakan kapal yang agak besar dan lumayan kokoh ini.
Pulau Hari
12.    Dicilicious
http://diciliciousworld.blogspot.com/2011/06/berkelana-ke-pulau-garam-part-i.html
Kali ini Dici menceritakan tentang keindahan sebuah pantai di Pulau Madura. Kurang lebih 3 jam perjalanan dari Sampit Madura - ke Sumenep.. Pantainya indah banget. Kalo gak salah ingat namanya pantai Lombang - Sumenep Madura.
Pantai Lombang
http://diciliciousworld.blogspot.com/2011/06/jalan-jalan-ke-grape-madiunjatim.html
Akhir tahun kemarin Dici berlibur seorang diri ke Madiun-Jawa Timur, mengunjungijalan - jalan ke daerah Grape (baca Gra-pe, bukan Grep (anggur)).
Suasana Grape
Udaranya sejuk membuat ketagihan berlama - lama di alam terbukanya, anginnya yang semilir di pagi hari, hamparan sawah berbentuk sengkeden, dan pohon2 hijau menjulang. Buat yang suka bersepeda, jalan menuju Grape yg memang sangat cocok untuk di buat track sepeda gunung menjadikan grape cocok untuk para pecinta olahraga sepeda gunung. Grape juga memiliki tempat bersejarah. Ada monumen PKI dan memang desa Grape adalah salah satu desa dimana pernah terjadi kekejaman PKI di madiun.

13.    Armae (http://aarmaee.blogspot.com/2011/04/wisata-segoro-indah-dalegan-wisid.html)
Nama resminya WISATA SEGORO INDAH DALEGAN disingkat WiSID. *yang gak tau artinya SEGORO = samudra (bahasa jawa). Pantai Dalegan (begitu biasanya orang-orang menyebut), bukan satu-satunya pantai berpasir yang ada di Kabupaten Gresik. Pantai ini letaknya di Panceng, Kabupaten Gresik, 15 km ke arah barat Surabaya.  Panceng sendiri, letaknya kurang lebih 30 km ke arah barat laut dari Kota Gresik.
Pantai Dalegan
Gue pergi ke Barabai loglaga tentu nya masih di daerah Kalimantan selatan. Perjalanan yang di tempuh dari Banjarmasin kurang lebih 4 jam. Engga terlalu lama tapi cukup buat nipisin pantat gue karna lama duduk. Sesampai di sana  gue denger suara air terjun, eh ternyata itu bendungan lumayan tinggi dan ada jembatan ayun nya buat nyebrang.
Air sungai
Fiuuuh, betapa lelahnya memposting dan mengedit cerita2 mantap dari para blogger sekalian. So, hal yang ditunggu2 adalah membagikan kerupuk ikan. Dan pemenangnya adalaaaaaah :
1. Tri Setyo Wijanarko 
2. Gaphe
3. Dyah

Pemenangnya ditentukan dengan How Adventurous The Story dan Photos. Rasanya nggak adil kalo diundi karena postingan Tri Setyo Wijanarko itu bener2 dehhhh, MANTABB!!  Kalo ada waktu, pengen deh adventure dengan blogger yang satu ini. Hehehe, selamat buat para pemenangnya yah. Saya tunggu alamat kalian di email saya rancupid.meutia@gmail.com.

Eits, buat yang belum menang, tenangggg.. Saya akan membuat giveaway lagi setelah ini. Ditunggu yaa~~~

Juni 12, 2011

Story of The Adventurous Giveaway Part - 1

Baiklah teman2, berhubung acara giveawaynya sudah ditutup, saya akan merangkum semua link yang kalian kasi untuk acara giveaway kali ini. Mungkin beberapa dari kalian belum bisa ikut berpartisipasi karena belum pernah pergi adventure. Tapi nggak apa2 kok. Bisa saja setelah kalian baca postingan kali ini, kalian malah ingin melakukan adventure.

Oke, berikut rangkumannya :
1.    Mbak Reni http://renijudhanto.blogspot.com/2009/07/kebun-teh-njamus.html
Kebun Teh Njamus, di lereng Gunung Lawu, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Kita harus menempuh jalan yang cukup panjang, berkelok-kelok dan menanjak untuk sampai di Perkebunan Teh Njamus. Yang paling membuat saya kagum adalah air terjunnya. Benar-benar terasa atmosfer sejuk di antara kebun teh dan air terjun.
Sejuknya air terjun
2.    Geafry Necolsen http://www.necolsen.com/
Dia memposting foto anak pantai. Walaupun tidak dijelaskan di pantai mana dia berada. But, it must be a very adventurous place.
Di pantai manakah ini?? hehehe
3.    Hitam Putih
-    http://hitamputihpelangi.blogspot.com/2010/12/semalam-di-nglanggeran.html
Gunung api Purba Nglanggeran di Kabupaten Gunung Kidul.. Lokasi ini memiliki nilai ilmiah yang tinggi, dan sering menjadi lokasi kajian keilmuan di bidang geologi maupun geografi. Nama Nglanggeran berasal dari kata Planggaran, yang berarti bahwa setiap perilaku jahat akan terungkap. Jika kita mengunjungi Nglanggeran di siang hari, akan tampak gundukan-gundukan batuan breksi yang berasal dari vulkanik tua yang berukuran superbesar.
View dari atas Gunung Purba
-    http://hitamputihpelangi.blogspot.com/2011/06/fresh-inside-spirit-outside.html
Pantai Gua Cemara berada sederet dengan Pantai Parangtritis (yang enak buat lari pagi), Pantai Depok (yang enak buat makan-makan seafood), Pantai Pandansimo, Pantai Sanden, Pantai Pandansari (yang ada mercusurnya), pantai Kuwaru (yang lg berkembang), dan pantai Teduh (yang ada kincir anginnya). Buat yang bukan orang Jogja pasti agak bingung deh, dimana ya ituu??? Baca aja blognya.
Pantai Gua Cemara
-    http://hitamputihpelangi.blogspot.com/2011/02/berawal-dari-celetukan-tiba-tiba-waktu.html
Pantai Klayar, Kabupaten Pacitan, Propinsi Jawa Timur. “Kami menghamburkan diri ke pesisir, mengeluarkan bola, mengeluarkan kamera, melepas alas kaki, menginjakkan kaki ke atas pasir putih nan lembut , meresapi suara deburan ombak...”
Pantai Klayar
4.    Rizkimufty http://rizkimufty.blogspot.com/2011/06/hi-namaku-riga-udah-tau-kan.html
Pulau Samosir, Danau Toba, Sumatra Barat. Kalian tau, saya pernah ke Danau Toba doang pas masih SD kelas 1 kayaknya. Gile yah, udah lamaaa banget. Karena dulu adek masih kecil2, jadinya ortu nggak berani nyebrang ke Pulau Samosirnya. Kalian bisa baca dan lihat2 foto indah tentang Pulau ini di blognya.
Pulau Samosir di belakangnya
5.    Hicha http://nesca87.wordpress.com/2011/06/09/on-rust-cipir-dan-kelor-wisata-sejarah-batavia/
Kali ini di-organized sama Nol Derajat Indonesia, sebuah grup jalan-jalan yang didirikan oleh anak-anak Arkeologi, UI *If I’m not mistaken*. Buat orang Jakarta, kalian bisa mencoba adventure yang satu ini. Saya aja baru tau lho. Berikut rute perjalanannya:
Museum Fatahillah -> Muara Kamal -> Pulau Cipir -> Pulau Kelor -> Pulau On Rust -> Sunda Kelapa & Kota Tua. Silahkan masuk blognya Hicha untuk info lengkapnya.
Ujung Pantai Pulau Kelor dan dibelakangnya ada Pulau Bidadari
6.    Gaphe (http://gaphebercerita.blogspot.com/2011/05/dari-new-zealand-menuju-bromo.html)
Sebetulnya, kawasan Bromo masih ditutup untuk umum mengingat aktivitas erupsinya yang terkadang masih membahayakan. Namun, karena kami nekat yaa akhirnya nyampe juga di sini. hehehe. Sepii banget, semua aktivitas perekonomian lumpuh. Saat sampai disana hanya terlihat beberapa orang yang membawa kuda sambil menanti harapan ada yang mau menaiki kudanya. Kuda-kuda inilah yang biasa mengantarkan pengunjung dari tempat parkir menuju ke tangga untuk mendaki melihat kawah Bromo. Dengan hanya membayar beberapa puluh ribu rupiah, diantar menuju ke tempat pendakian.
Gaphe dan Bromo
7.    Hilsya http://hilsya.wordpress.com/2011/05/17/gabung-mulung-tidung/
Saya kagum sama postingan yang satu ini. Komunitas Travelling “ COUCHSURFING”, menyelenggarakan acara “CLEAN UP TIDUNG”, sebuah kegiatan “Wisata Mulung Sampah” di salah satu pulau paling eksotis di Kepulauan Seribu, tepatnya di Pulau Tidung. Seperti yang kita ketahui, Pulau Tidung yang menjadi target kami adalah salah satu Pulau tersibuk di Kepulauan Seribu, selain populasinya yang mencapai 5000-an jiwa, pengunjungnya pun juga selalu tak pernah sepi setiap weekend.
Kesadaran yang Luarrr Biasa
Nah, kalo ada Part - 1, berarti ada Part - 2 kan? Masih ada 7 blogger lagi yang ceritanya tidak kalah hebat dari yang sudah saya paparkan diatas. Rencananya mau saya posting semua, cuma jadinya panjang banget. Ya udah deh, dibagi 2 aja. Hmm, semua link yang kalian kasih membuat saya kagum, Indonesia memang sangat indah, Subhanallah.

Okay, berhubung saya bukan juri professional untuk menilai cerita adventure kalian, saya ingin semua postingan diundi. Tapi tenang dulu, setiap cerita dan postingan akan saya kasih poin dimana poin menentukan banyaknya kertas undian. Misalnya, cerita yang menurut saya extraordinary, hebat, dan bener2 adventurous, saya kasi 5 poin. So, kesempatan dapat kerupuk ikan jadi lebih besar. Hehehehehe. Sebenarnya giveaway ini bukan karena kerupuk ikannya, tapi karena semua blogger ingin berbagi keindahan Indonesia, bener nggak?
So, ditunggu postingan selanjutnya....

NB : Cerita adventurous diatas merupakan sepenggal paragraf dari pemilik blog yang beberapa ada yang saya tambahi atau kurangi. Nggak apa-apa ya? ^_^ 

Juni 10, 2011

Part 3 - Tidung and Goodbye

Hmm, saying goodbye was the hardest part. Setelah snorkling seharian, malamnya saya capek dan habis2an makan. Berenang dan menyelam itu bikin capeeek banget. Mana kita ber-8 pada menjemur pakaian basah sampe ke pagar karena tiang jemuran udah nggak muat lagi.  Kita semua mandi, menyerbu makan malam plus kerupuk ikannya, menghabiskan cemilan yang bersisa, dan berfoto. Besok udah pulang sih, jadi sediiih T_T.
Foto dengan pose paling cute, hahaha
Jam 9 teng, seperti biasa Tour Guide yang bener2 ONTIME, datang dan menyuruh kita langsung ke pelabuhan untuk nge-tag tempat. Sebelumnya, saya udah minum antimo supaya nggak mual. Kali ini kita mengambil tempat di bawah kapal. Karena masih sepi, kita semua bisa selonjoran tapi baru nyadar kalo sebelah kita WC. Ya sudahlah, yang penting bisa selonjoran. Karena minum antimo, kita semua pada tidur dan nggak mabok. Lagian bagian bawah kapal, atapnya lebih tinggi. Jadi sirkulasi udara lebih bagus. So, goodbye Tidung Island, hiks.. hiks..
 
Kapal Nelayan sebelah
Tidur dekat toilet
Ntah karena kali ini kapal yang kami tumpangi lebih bagus, atau karena kapal searah dengan arus laut, jadinya pas 2 setengah jam sampe Muara Angke. Pas udah nyampe kosan, baru nyadar, badan saya belang2 kayak kucing. Hahaha, ya sudahlah. Mau bagaimana lagi.
Tidung, Until We Meet Again
Update terbaru tentang giveaway, saya salut dan terharu tentang beberapa link yang di posting sahabat2 blogger. Indonesia benar2 Indah. Saya baca semua linknya dan ingiiiin sekali pergi kesana. Apalagi kebanyakan dari para blogger menggunakan cara backpacker sehingga estimasi biaya ke tempat2 itu bisa di perkirakan. Subhanallah. Tenang saja, setelah giveaway selesai, saya rangkum semuanya menjadi 1 postingan dengan link-nya sehingga kalian semua bisa membacanya. So, masih ada waktu buat yang belom ikutan Giveaway Kerupuk Ikan Pulau Tidung. Giveaway ditutup tanggal 12 Juni  2011 loh. Ayo ayo, posting foto kalian, atau cerita adventure kalian, dan kasi semua linknya di kotak komentar. Boleh kotak komentar ini, atau 2 postingan sebelumnya. Jangan lupa yaaaaa!

Oh iya, novel saya sudah launching. Keterangannya ada di sisi kiri blog. Akan ada giveaway novel untuk review postingan Label Crush dan akan ada giveaway untuk review novel, karena novel yang akan dibagikan nantinya banyak dan banyak teman yang sudah punya novelnya. So, just wait~~~

Professional photos copyright to Feri A. Nugroho @feristeadygo

Follow me

My Trip