Menulis tentang ulang tahun Rancupid di penghujung Januari. Bulan ini memang spesial untuk perusahaan saya. Nggak terasa sudah 2 tahun menjalani jatuh bangun di PT. Rancupid Citra Indonesia. Teringat dulu hujan-hujanan pergi ke kota Bireuen dari kota Matang Glumpang Dua naik sepeda motor untuk mengurus rekening perusahaan. Dengan modal paling minimal, akhirnya bisa juga mendirikan perusahaan sebagai wujud dari mimpi-mimpi saya selama ini. Alhamdulillah, sudah 2 tahun berlalu, dan masih akan terus berjalan insya Allah.
Kalau dibandingkan dengan ulang tahun di Januari 2018 dimana kami hanya mengundang 3 orang saja untuk meramaikan suasana yaitu Satrio, Insan, dan Bunda Dinda. Waktu itu karyawan Rancupid masih 7 orang dan kita merayakannya secara kecil-kecilan di kantor LeGreen Setiabudi di ruangan berukuran 4 x 4 meter. Saat itu sangat bahagia bisa merayakan ulang tahun pertama, walaupun hanya dengan memesan catering dan kue ulang tahun seadanya saja. Mungkin karena keberkahannya, sehingga di dalam ruangan kecil pun, kita sangat bahagia. Saya percaya rejeki dari Allah subhanahu wata'ala tidak melulu tentang uang. Kebahagian bercengkrama dengan orang-orang terdekat juga merupakan rejeki yang tidak ternilai.
Lihatlah apa yang terjadi setahun kemudian...
Dulu, saya hanya berdoa kepada Allah agar bisa merayakan ulang tahun kedua Rancupid di ruang meeting kantor LeGreen yang ukurannya lebih luas lagi. Tapi Allah memberikan rezeki lebih dari itu. Di dalam masa krisis seperti sekarang, kita bisa merayakan ulang tahun di Hotel HARRIS Tebet, salah satu hotel berbintang 4. Jangankan berpikir merayakan di hotel, awalnya malah hanya ingin makan-makan kecil-kecilan di kantor seperti tahun lalu. Mungkin ini namanya rezeki yang tidak disangka-sangka, alhamdulillah.
Sebenarnya Rancupid berulang tahun di tanggal 11 Januari (11.1), tapi pada saat itu ada beberapa karyawan sedang tidak ada di kantor. Rasanya tidak lengkap kalau merayakan ulang tahun tidak bersama orang-orang yang sudah dari dulu mengabdi ke Rancupid. Maka dari itu kita memutuskan untuk menunda acara. Kebetulan tanggal 26 Januari 2019, Rancupid dan Nest School akan mengadakan talkshow juga di Hotel HARRIS.
Saya tanya ke Khanti, apa kita satuin aja acaranya biar seru? Mungkin acara Talkshow tentang dunia digital yang notabene agak teknis bisa diselingi dengan acara seru seperti ulang tahun. Khanti langsung setuju dan kita mulai berpikir untuk beli kue ulang tahun. Sempat berpikir lagi, kalau kue ulang tahun di toko kue seperti Harvest atau Dapur Cokelat terlalu biasa. Rasanya ingin bisa menghidangkan kue yang keren agar para peserta seminar nantinya takjub dengan acaranya juga kue ulang tahunnya. Kebetulan Khanti punya seorang teman Cake Designer (Instagram thecakeandsendy) yang sudah malang-melintang di dunia kue tart. Saya bilang ke Khanti kalau tema acara kita adalah Amazon dan ingin kue yang "Amazon banget". Sempat googling juga untuk mencari inspirasi bagaimana kue yang "Amazon banget" dan memberikan beberapa referensi ke Mba Sendy (designernya). Selanjutnya gimana pun bentuk kuenya, kita serahkan dan percaya saja pada desainernya.
Sebelum acara Talkshow, banyak hal yang bikin galau. Pertama adalah harus membooking tempat di Hotel Harris yang pada saat itu peserta yang mendaftar Talkshow baru 5 orang😟. Kebayang gimana pusingnya saat itu. Mau booking tempat yang gede, tapi peserta baru sedikit. Giliran pesan tempat yang kecil, pengalaman mengatakan kalau acara Talkshow bertema Information Technology itu yang daftar sering mepet dengan hari H. Ya udah deh, saya dan Khanti nekad membooking tempat untuk 30 orang. Kegalauan kedua adalah ketika ingin memesan berapa porsi kue tart. Mengingat yang mendaftar masih 5 orang, kami nekad juga memesan kue untuk 50 porsi. Sempat terjadi dilema pada diri kita kalau nanti kuenya berlebihan, sedangkan yang datang malah sedikit. Hanya dengan modal bismillah dan nekad, kita booking hotel dan memesan porsi kue. Kebayang betapa deg-degannya saat itu😟😟😟.
Seperti yang kami prediksi sebelumnya, H-2 sampai hari H, mendadak banyak peserta Talkshow yang mendaftar. Antara bingung dan bahagia juga sih karena kapasitas ruangan untuk 70 orang, sedangkan kalau kita hitung-hitung peserta dan panitia berjumlah 65 orang. Kami menambah pembayaran untuk 60 orang ke hotel HARRIS dan hotel juga melebihkan makanan sampai 65-75 porsi, alhamdulillah rejeki lagi. Tim Rancupid dan Nest School sempat briefing dulu sekitar satu jam sebelum makan siang pada hari H sekalian gladi resik agar Talkshow berjalan dengan baik. Setelah briefing, kami makan siang di Restoran Padang Sederhana (seleranya udah paling pas) sampai super kenyang supaya nanti bisa berenergi ketika sudah berada di atas panggung.
![]() |
Bersiap |
![]() |
Gaya dulu |
![]() |
Diantara standing banner |
Pukul 13.30 teng, Talkshow dibuka oleh Mas Dzaky selaku MC. Kita berusaha untuk ontime agar para peserta melihat kita sebagai orang-orang yang menghargai waktu. Moderator kali ini adalah Mas Army Alghifari, CEO Woimedia yang juga seorang Master di Dunia Digital Marketing. Saya dan Achmad sebagai para Founder maju duluan ke panggung. Kami bercerita asal mula bermain di Amazon sampai membuka sebuah Perseroan Terbatas (PT). Baru setelah itu Khanti dan Rosiva naik ke panggung untuk bercerita bagaimana menjalankan bisnis bersama saya. Terakhir Satrio yang naik yang bercerita bagaimana menjadi seorang Data Scientist selama ini di Rancupid.
![]() |
Saya dan Achmad |
![]() |
Rosiva dan Khanti |
![]() |
Terakhir Satrio |
Ketika sesi tanya jawab, lebih dari setengah peserta mengacungkan tangan. Saya kaget, betapa orang-orang sangat antusias dengan cerita bagaimana kami berjualan di Amazon. Karena keterbatasan waktu dan memasuki shalat Ashar, tidak semua orang mendapatkan kesempatan untuk bertanya. Ketika coffee break, saya dan teman-teman dihadang banyak peserta untuk bertanya lebih lanjut tentang Amazon, bisnis di Amerika, dan berbagai macam pertanyaan seputar mendirikan perusahaan. Saya sampai lelah menjawab banyak pertanyaan, tapi di satu sisi saya senang sekali karena mereka berarti antusias dengan acara dan materinya.
Selesai break, acara Talkshow dilanjutkan dengan presentasi singkat tentang bisnis di Amazon oleh Khanti. Selesai presentasi, peserta seminar tambah antusias lagi untuk mengajukan pertanyaan. Disini saya dan Achmad tidak begitu banyak menjawab pertanyaan karena Rosiva, Khanti, dan Satrio bisa menjawab semua pertanyaan dengan singkat, padat, dan jelas. Kita memang harus mengejar waktu sehingga beberapa orang tidak mendapat kesempatan bertanya (saking ramenya yang bertanya). Insya Allah jawaban-jawaban dari Rancupid bisa menjawab beberapa pertanyaan yang belum sempat diajukan peserta lainnya.
Di akhir acara, Mas Army mengatakan kalau ada surprise🎉karena bulan ini bertepatan dengan ulang tahun Rancupid🥳🥳🥳. Rezki dan Mas Dzaky datang dengan mendorong meja yang berisi kotak super besar. Jangankan peserta, saya juga penasaran dengan apa isinya (walaupun saya tau ini adalah kue ulang tahun, tapi kan belum tau 'gimana hasilnya). Kotak kue dibuka dan muncullah kue🎂 berbentuk kardus Amazon Prime yang sukses membuat kue ini menjadi selebriti pada saat itu. Semua peserta memfoto kue dari setiap sudut, melakukan selfie, dan tidak sabar ingin mencicipinya. Lagu selamat ulang tahun pun diputar oleh Hotel Harriss yang membuat acara semakin meriah. Jangan ditanya betapa senangnya saya pada saat itu. Super duper happy!🤗🤗🤗
![]() |
Amazon Cake |
Hal yang paling nggak tega adalah ketika harus memotong kue. Kebayang harus merusak hasil karya indah itu. Tapi kalau nggak dipotong dan dibagi-bagikan, nanti malah mubazir dan nggak dimakan. Akhirnya kue dipotong oleh karyawan saya bernama Tiyu🍰🍰🍰, lalu dibagikan ke seluruh peserta. Alhamdulillah semua bisa kebagian kue🍰 dan kegalauan kalau kuenya nggak cukup seketika sirna. Bahkan masih menyisakan sepetak besar kue yang harus dibawa balik ke kantor.
![]() |
Pose bareng |
Alhamdulillah segala puji bagi Allah karena acara berlangsung sukses. Talkshow tidak membosankan, waktunya tidak kepanjangan dan kependekan, ditambah selingan acara ulang tahun dengan kue sangat keren memberikan kesan mendalam kepada Rancupid, Woimedia, dan juga para peserta seminar. Ntah apa yang akan terjadi ditahun ini sampai ulang tahun ketiga nanti, tapi tetap akan dihadapi dengan sabar, ikhtiar, dan tawakkal. Semoga kedepannya Rancupid semakin berjaya, dijauhkan dari krisis, bisa membangun Rancupid Tower, dan berguna bagi bangsa Indonesia. Aminnn ya Rabb🤲.
Oh iya, Rancupid akan mengadakan Amazon workshop di bulan Maret 2019 nanti. Informasi lebih lanjut akan di update di link ini ya 👉 https://ctdworkshop.com/. Stay tuned!